BSSN Gelar Sosialisasi Buku Refleksi Perjalanan Lima Tahun di Bawah Kepemimpinan Hinsa Siburian

  • Bagikan
Sekretaris Utama BSSN, Y.B. Susilo Wibowo, S.E., M.M.

Warta1.id – Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) menggelar acara sosialisasi buku refleksi perjalanan lima tahun BSSN di bawah kepemimpinan Hinsa Siburian.

Buku ini disusun oleh Ariandi Putra, Juru Bicara BSSN, bersama tim, sebagai dokumentasi perjalanan dan pencapaian lembaga tersebut.

Acara berlangsung di Auditorium Mayjen TNI (Purn.) dr. Roebiono Kertopati, Kantor BSSN, Sawangan, Depok, Jawa Barat, (12/12/2024) dengan dihadiri oleh 205 peserta secara hybrid (luring dan daring).

Acara dibuka oleh Sekretaris Utama BSSN, Y.B. Susilo Wibowo, S.E., M.M., yang menyampaikan fokus utama BSSN pada periode awal kepemimpinan Hinsa Siburian.

Baca Juga :  Ketum PW FRN Bersama 1852 Media Aktif Siap Kawal Penegakan Hukum Kasus ITE di Semarang

“Lima tahun pertama perjalanan BSSN adalah periode penting untuk membangun fondasi kelembagaan.

Fokus kami pada pengembangan kapasitas SDM, infrastruktur keamanan siber, dan regulasi mendukung keamanan ruang siber Indonesia,” ujar Y.B. Susilo dalam sambutannya.

Susilo juga menekankan pentingnya kolaborasi nasional dan internasional dalam memperkuat pengembangan keamanan siber.

Ia mengapresiasi tim penyusun buku, termasuk Ariandi Putra, serta mengundang masukan dari peserta sosialisasi untuk menyempurnakan isi buku.

Dalam prolog buku, Ariandi Putra menjelaskan bahwa buku ini mencakup refleksi perjalanan BSSN selama lima tahun, sekaligus mendokumentasikan pencapaian penting.

Baca Juga :  Mafia Solar Kembali Beraksi di Demak, Dugaan Pelanggaran di SPBU Batu Karanganyar

Beberapa pencapaian yang diangkat meliputi pemetaan perilaku siber, penguatan regulasi, dan kolaborasi untuk menciptakan ruang siber yang aman dan kondusif.

Sosialisasi ini juga menghadirkan diskusi panel yang dipandu oleh beberapa narasumber.

Sigit Kurniawan mengapresiasi buku ini sebagai pengarsipan berbagai prestasi BSSN.

Sementara itu, Taufik Arianto menyoroti pentingnya komunikasi siber sebagai tema utama buku, serta peran BSSN dalam forum nasional dan internasional.

Baca Juga :  Bareskrim Polri Berencana Periksa Kapolrestabes Semarang dalam Kasus Penembakan Siswa SMK

Doni Kurniawan menggarisbawahi gaya penulisan buku yang memadukan bahasa sastra dan teknis, serta berbasis data dan fakta.

Para peserta diberikan kesempatan untuk memperdalam pemahaman melalui sesi tanya jawab bersama tim penulis.

Diskusi ini bertujuan memperkaya isi buku sebelum peluncuran resminya.

Acara sosialisasi ini menjadi langkah awal penting dalam mendiseminasi refleksi dan pencapaian BSSN kepada publik.

Buku ini diharapkan dapat menjadi referensi utama dalam memahami perjalanan dan visi BSSN ke depan dalam memperkuat keamanan siber Indonesia.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *